Karakteristik dan Aplikasi Pneumatik



Penggunaan pneumatik sudah lama sekali membantu dalam pelaksanaan pekerjaan mekanis sederhana. Bahkan sekarang ini memegang peranan penting dalam bidang otomasi. Sebagian besar aplikasi memanfaatkan pneumatik sebagai satu atau lebih fungsi dari : 

  • Sensor untuk menentukan status proses
  • Pengolah informasi
  • Pengaktifan aktuator melalui elemen kontrol
  • Pelaksana kerja berupa aktuator
Sebelum tahun 1950 pneumatik telah banyak digunakan sebagai media kerja dalam bentuk energi tersimpan. Era tahun 1950an kebutuhan sensor dan prosesor berkembang sejalan dengan kebutuhan penggerak. Perkembangan ini membantu operasi kerja yang dikontrol dengan menggunakan sensor untuk mengukur keadaan dan kondisi mesin.

Baca Juga :

Pengembangan sensor, prosesor dan aktuator memungkinkan munculnya berbagai sistem pneumatik. Sejalan dengan munculnya sistem tersebut, berbagai komponen terus dikembangkan baik berupa perubahan material, proses manufaktur, dan proses disainnya.

Baca juga artikel lain mengenai materi teknik mekatronika disini

Post a Comment

أحدث أقدم